Misteri boneka manekin di depan teras ~ Kikchie Misteri boneka manekin di depan teras ~ Kikchie Misteri boneka manekin di depan teras - Kikchie

Tuesday, December 2, 2014

Misteri boneka manekin di depan teras

Foto : Viral.com
Kikchie Magz - Gimana sih perasaan anda jika anda melewati rumah kosong yang tidak berpenghuni lagi ? Kalian tahu kan rumah kosong biasanya menyimpan banyak misteri misteri aneh yang dialami rumah tersebut, dan mengapa rumah itu di tinggalkan begitu saja ?. Kalian pernah mendengar suara suara aneh di dalam rumah kosong atau merasakan ada sesuatu yang sedang mengawasi anda saat anda melewati depan rumah kosong tersebut ? Lain hal nya dengan rumah kosong ini, rumah kosong ini entah sengaja atau tidak sengaja di letakannya boneka manekin rumah ini berada di New Hamburg, New York City.

Rumah tanpa penghuni ini dikenal dengan nama John Lawson House. Rumah ini punya ciri khas sendiri, berbeda dengan rumah rumah kosong lainnya. Seperti yg anda lihat pada foto tersebut, teras rumah yang biasa di buat bersantai keluarga dalam wujud manusia, tetapi ini beda rumah ini dijadikan tempat bersantai untuk boneka manekin- manekin misterius, entah dari mana boneka manekin ini berasal.

Foto : Viralnova.com
 Tampak banyak boneka boneka manekin yang sedang bersantai ria dan mengobrol ria dengan boneka manekin lainnya di depan teras John Lawson House. Aneh nya para tetangga yang tinggal disekitar rumah tersebut tidak mengetahui boneka manekin siapa karena yang mereka tahu rumah itu benar benar sangat kosong alias tidak ada penghuni nya sama sekali.

Dan yang lebih aneh lagi, manekin tersebut sangat lengkap seperti seorang manusia yang sedang mengobrol di lengkapi dengan buku, dan baju yang bagus. Dan sangat aneh nya lagi ketika hujun turun, tiba tiba saja boneka manekin tersebut hilang dari teras tersebut.

Foto : Viralnova.com
Sebelumnya juga pernah ada tetangga yang mengatakan bahwa dirinya melihat seperti ada cahaya dari dalam dapur ketika malam hari. Dan di belakang dari rumah kosong ini terdapat sebuah kebun sayur. Jadi, para tetangga menyimpulkan bahwa sebenarnya ada orang yang tinggal disana namun tidak diketahui identitasnya. Jika memang ada yang tinggal disini, pertanyaannya adalah mengapa penghuni tersebut tidak pernah menampakkan diri dan sampai kapan ia akan terus bersembunyi.

Sejumlah orang juga mengaitkan misteri manekin ini dengan sejarah tempat tersebut. Ada pula yang mengatakan jika ini ada hubungannya dengan sebuah teka-teki yang belum juga terpecahkan.

Karena John Lawson House ini berada dekat dengan stasiun kereta api yang katanya pada tahun 1871 telah terjadi sebuah kecelakaan kereta api yang letaknya tidak jauh dari tempat tersebut, dan memakan korban hingga 22 orang. Memang tidak jelas mengapa boneka manekin ini ditaruh begitu saja di depan teras. Keisengan semata atau memang sebuah misteri ? So, gimana menurut Anda pembaca Kikchie yg setia ? 

No comments:

Post a Comment